Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, kenyataannya rencana Shin Tae-yong ini pun tak didukung oleh sekitar.
Karena memang ada beberapa pemain yang belum juga dilepas ke timnas U-20 Indonesia seperti Muhammad Ferarri.
Dengan begitu, pelatih berusia 52 tahun itu pun menyebut turnamen mini ini tidak akan bisa dimanfaatkan dengan baik.
Baca Juga: Thomas Doll Sindir Shin Tae-yong Badut, Ketum PSSI: Tidak Punya Tata Krama
Mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu mengaku tak bisa memaksimalkan turnamen ini karena banyaknya pemain yang belum bergabung dengan timnas.
Pelatih asal Negeri Gingseng itu pun merasa bahwa tidak dilepaskannya pemain ke timnas itu membuatnya menilai bahwa ada tim yang hanya mencari keuntungan sendiri.
“Turnamen ini sebenarnya sangat penting. Tetapi banyak kesulitan karena TC kali ini banyak masalah, seperti pemanggilan pemain,” ujar Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Rabu (15/2/2023).
“Ada tim yang cari untung sendiri akhirnya tidak lepas pemain, tapi ada juga tim yang lepas pemain sampai mengorbankan skuad tim dia sendiri,” ucapnya.
Shin Tae-yong menilai pengorbanan untuk timnas U-20 Indonesia ini sebenarnya dibutuhkan.
Apalagi pemain-pemain yang dipanggil dalam TC timnas U-20 Indonesia ini nantinya akan tampil di Piala Dunia u-20 2023 pada Mei mendatang.