Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Untuk sementara, Juventus unggul 1-0 atas Nantes.
Meski sudah unggul, I Bianconeri tetap menggempur pertahanan tim tamu dan mendapatkan satu peluang matang.
Di Maria lagi-lagi jadi aktor di balik peluang matang di atas.
Pemain asal Argentina itu kembali melakukan percobaan lewat sebuah sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti.
Bola yang dilesakkan oleh Di Maria melaju kencang ke arah gawang Nantes dan bisa ditepis oleh Lafont.
Baca Juga: Karim Benzema Ancam Pindah ke Klub Lionel Messi, Real Madrid Batal Rekrut Bintang Juventus
Tak mau kalah dari kompatriotnya, Leandro Paredes juga membuat satu peluang matang jelang babak pertama usai.
Paredes melepaskan sebuah tendangan perekik dengan kaki kananya di menit ke-45+2.
Hanya, bola sepakan Paredes tak membuahkan gol karena bisa ditepis oleh Lafont.
Peluang milik Paredes menutup laga babak pertama yang berkesudahan 1-0 untuk keunggulan Juventus.