Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Untuk evaluasi servis kita sangat kurang, tidak konsisten."
"Kemudian kelemahan yang kedua adalah receive kita juga jelek, dan terakhir block kita juga jelek," tambahnya.
Jakarta BNI46 kini berniat tampil habis-habisan pada laga terakhir melawan Jakarta Pertamina Pertamax, Minggu (19/2/2023).
Laga ini juga beraromakan revans. Jakarta BNI46 akan mencoba membalas kekalahan dari Pertamina Pertamax pada putaran pertama.
"Laga terakhir tetap all out, meski sangat tipis peluang (lolos final four) tapi bukan berarti kita tidak memberikan pertandingan yang kurang menyenangkan," kata Imam.
"Di pertemuan pertama kita kalah dari (Pertamina Pertamax) dengan skor tipis 2-3, jadi melawan Pertamina nanti kita mencoba membalas," ujarnya.
Baca Juga: Proliga 2023 - Kemenangan Jadi Harga Mati bagi Surabaya Samator pada Laga Terakhir