Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Deontay Wilder Tak Akan Siap jika Hadapi Eks Raja Kelas Berat UFC di Oktagon

By Muhamad Husein - Senin, 20 Februari 2023 | 17:45 WIB
Petinju kelas berat asal Amerika Serikat, Deontay Wilder mengenakan kostum serba hitam mirip tokoh Sauron dalam film Lord of the Ring. (twitter.com/BleacherReport)

Kedua raja kelas berat itu dilaporkan akan bentrok memperebutkan gelar undisputed champion yang rencananya digelar pada akhir April mendatang.

Baca Juga: Jika Gagal Hadapi Oleksandr Usyk, Tyson Fury Lawan Eks Raja UFC Francis Ngannou

Daripada menunggu, Wilder masuk dengan menawarkan diri untuk menjadi lawan Ngannou terlebih dahulu.

Dia bahkan menawarkan sebuah pertarungan sebanyak dua kali dengan digelar di arena tinju dan oktagon.

Mantan wasit UFC, John McCharty, lalu tak menyangka dengan duel di oktagon yang ditawarkan oleh Wilder.

McCharty sejatinya tak meragukan kemampuan The Bronze Bomber soal pertandingan di arena segi empat.

Namun jika bertarung sebagai petarung MMA, Wilder diharapkan untuk berpikir dua kali karena Ngannou memilih bobot tubuh yang lebih besar.

Baca Juga: Juara Kelas Berat Tyson Fury Tutup Pintu buat Anthony Joshua: Saya Anggap Dia Sudah Almarhum

"Tantangan dari Wilder cukup mengesankan, saya suka itu," kata McCharty dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.com.

"Kita semua tak perlu meragukan Dentay Wilder sebagai petinju. Dia punya kekuatan, dia punya tangan kanan yang besar."