Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Argentina Beri Saran Allegri untuk Maksimalkan Angel Di Maria di Juventus

By Khasan Rochmad - Selasa, 21 Februari 2023 | 00:30 WIB
Winger Juventus, Angel Di Maria, akan habis kontrak di akhir musim 2022-2023 dan nasibnya belum jelas akan diperpanjang atau tidak oleh I Bianconeri. (TWITTER.COM/EKREMKONOUR)

Di Piala Dunia 2022, Di Maria yang sempat diragukan tampil bersama Argentina akhirnya berpacu untuk menyembuhkan cedera.

Eks pemain Real Madrid itu berkontribusi dengan mencetak dua gol dan atu assist, termasuk di laga final.

Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, memberikan saran kepada Massimiliano Allegri untuk bisa memaksimalkan Di Maria.

"Allegri tahu betul pemain seperti apa yang ia miliki," ujar Scaloni, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

ANNE-CHRISTINE POUJOULAT/AFP
Julian Alvarez, Angel Di Maria, dan Lionel Messi merayakan gol timnas Argentina ke gawang timnas Prancis dalam laga final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Minggu (18/12/2022).

"Dia harus mengaturnya dengan sangat baik karena dia adalah seorang pemain yang membutuhkan penghargaan dan harus dijaga dalam kondisi terbaiknya."

"Jadi, dia bisa mengekspresikan dirinya dalam performa terbaik, dia adalah pemain kelas dunia."

"Saya belum berbicara dengannya lagi setelah final melawan Prancis," tutur Scaloni mengakhiri.

Di Maria memasuki empat bulan terakhir menuju kedaluwarsa kontraknya pada Juni 2023.

Baca Juga: Sama seperti Messi-Ronaldo, Bukayo Saka Juga Layak Dapat Perlindungan Lebih dari Wasit

Juventus masih ragu-ragu untuk menambah masa kontrak Di Maria karena riwayat cedera yang dideritanya.

Meski belum pasti, sang winger menyebut masih ingin bermain bersama Juventus untuk beberapa tahun lagi.

Dia ingin menghabiskan masanya untuk bermain di Eropa sebelum kembali ke klub masa kecilnya di Argentina, yaitu Rosario Central.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P