Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Isi Hati Sergio Ramos soal Lionel Messi, Lebih Baik Jadi Kawan daripada Lawan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 21 Februari 2023 | 07:15 WIB
Dua pemain Paris Saint-Germain, Sergio Ramos dan Lionel Messi saling merangkul. (TWITTER.COM/FOOTBALL__TWEET)

Salah satu pujian datang dari rekan setimnya sendiri, Sergio Ramos.

TWITTER.COM/ROYNEMER
Lionel Messi mencetak gol kemenangan PSG dalam laga ketat melawan Lille yang berakhir 4-3 lewat sepakan perekik.

Ramos mengaku bahwa ia sudah tidak heran apabila Messi menjadi penentu kemenangan PSG.

Pasalnya, Ramos sering melihat Messi menjadi penentu saat sang megabintang masih bermain untuk Barcelona.

"Saya tidak lagi terkejut dengan Messi. Di Barca dia terbiasa menentukan permainan seperti yang dia lakukan hari ini. Saya senang dia ada di tim saya sekarang," kata Ramos seperti dikutip BolaSport.com dari Football Espana.

Pujian Ramos terhadap Messi tersebut jelas terlihat cukup tidak biasa mengingat keduanya pernah menjadi musuh bebuyutan selama sekitar satu dekade.

Baca Juga: Sama seperti Messi-Ronaldo, Bukayo Saka Juga Layak Dapat Perlindungan Lebih dari Wasit

Ramos dan Messi memang pernah sering bertanding saat masih bermain di Liga Spanyol.

Bahkan, keduanya menjabat sebagai kapten tim, di mana Ramos memimpin Real Madrid dan Messi menjadi pentolan Barcelona.

Namun, Ramos baru-baru ini mengaku soal isi hatinya kepada Messi.