Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Surabaya Pede Kalahkan PSM Makassar Sekaligus Jadi Momentum Kebangkitan

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 23 Februari 2023 | 18:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai laga pekan ke-18 Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banteng, Rabu (18/1/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Yang jelas kami akan bekerja semaksimal mungkin untuk mendapatkan poin tiga di kandang."

"Target kami adalah bagaimana para pemain cepat kembali, kembali on the track."

"Itu artinya setelah sembilan kali kita tidak kalah, seri tiga kali, menang enam kali," kata Aji Santoso pada sesi jumpa pers jelang pertandingan melawan PSM, Kamis (23/2/2023).

Baca Juga: Aji Santoso Sampaikan Kabar Baik untuk Persebaya Surabaya sebelum Jumpa PSM Makassar

Mantan pelatih timnas Indonesia ini menegaskan jika timmya sebenarnya memiliki performa yang baik.

Tugas semua pemain saat ini akan bekerja keras untuk kembali ke jalur kemenangan.

"Menurut saya ini jadi sebuah prestasi yang cukup bagus."

"Yang terpenting adalah pemain cepat bangkit untuk kembali ke trek kemenangan," ujarnya.

Baca Juga: Aji Santoso Singgung Kesempatan Bermain bagi Striker Lokal di Liga 1, Singgung Nama Ramadhan Sananta

Sementara itu, bek Persebaya Rizky Ridho, menilai jika persiapan yang mereka lakukan sudah maksimal.