Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kekuatan kami hanya doa dan semoga mendapatkan keajaiban kedua hingga bisa ke grand final."
Pada pekan pertama babak final four yang dilangsungkan di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur mereka akan melakoni dua pertandingan berat.
Pertandingan pertama melawan juara bertahan Jakarta LavAni Allo Bank pada Jumat (24/2/2023).
Selanjutnya, tanpa jeda lama mereka akan langsung bersua dengan Jakarta STIN BIN pada Sabtu (25/2/2023).
Surabaya BIN Samator dibayang-bayangi hasil kurang menyenangkan, saat bertemu dengan Jakarta LavAni Allo Bank.
Pasalnya, Rivan Nurmulki dkk dalam dua kali pertemuan babak reguler selalu menelan kekalahan.
Begitu juga ketika mereka bersua dengan Jakarta STIN BIN, meski begitu Hadi tak ingin timnya langsung pesimis.
Dia mengatakan bahwa seluruh pemainnya siap untuk bertempur habis-habisan, dan memberikan yang terbaik.
"Prinsipnya kondisi pemain sangat bagus dan siap tempur," ucap Hadi.
Baca Juga: Final Four Proliga 2023 - Kurangi Kontroversi dengan Video Challenge