Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berawal dari Rasa Penasaran Shin Tae-yong, Anak Didik Bima Sakti Akhirnya Tembus Timnas U-20 Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 24 Februari 2023 | 10:00 WIB
Bek timnas U-17 Indonesia, Sulthan Zaky Pramana (kanan), tampak akan menyundul bola saat bertanding dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 9 Oktober 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) dan penerjemahnya bernama Jeong Seok-seo (kanan) sedang memantau para pemainnya di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (20/2/2022) siang.

Terkait pemanggilan pemain-pemain timnas U-16 Indonesia, Shin Tae-yong awalnya penasaran dengan Arkhan kaka dan Sulthan Zaky.

Pasalnya, mereka jadi andalan di bawah pelatih Bima Sakti.

Dua pemain ini langsung dihadapkan pada TC keras ala pelatih asal Korea Selatan ini.

Bahkan, beberapa pemain yang mendapatkan menit bermain yang minim mendapatkan program latihan empat kali sehari.

"Saya mendengar ada pemain bagus di timnas U-16 Indonesia."

"Jadi saya ingin melihat penampilan dan kemampuannya seperti apa," kata Shin Tae-yong pada 2 Februari lalu.

Baca Juga: Daftar Pemain Timnas U-20 Indonesia yang Dicoret Shin Tae-yong, Mulai Marselino Ferdinan hingga Pemain Keturunan

Menariknya, Sulthan Zaky sukses menjawab tantangan Shin Tae-yong dengan apik di mini turnamen lalu.

Dia tampil sejak menit pertama saat melawan Fiji dan  Selandia Baru.