Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siap Gelar TC Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri Bicara Target di SEA Games 2023

By Wila Wildayanti - Senin, 27 Februari 2023 | 07:45 WIB
Direktur Teknik PSSI sekaligus pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Oleh karena itu, dia memulai TC timnas U-22 lebih awal demi memaksimalkan persiapan.

Baca Juga: Patut Dinanti, Bakal Ada Debutan di Timnas U-22 Indonesia untuk SEA Games 2023

Apalagi pada SEA Games 2023, timnas U-22 Indonesia ditargetkan untuk bisa meraih gelar juara.

Medali emas menjadi tujuan utama Garuda Muda karena Indonesia belum juga mampu mengakhiri puasa gelar sejak 32 tahun lalu.

Indonesia meraih medali emas dari cabang sepak bola di SEA Games hanya dua kali yakni pada 1987 dan 1991.

Indra Sjafri pun bertekad mengakhiri puasa gelar pada ajang ini.

Pasalnya, target meraih medali emas ini sebenarnya sudah dipasang Indonesia sejak beberapa tahun terakhir.

“Ya, target sudah berapa tahun selalu emas,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com.

Indra Sjafri sendiri untuk kedua kalinya mendapatkan kepercayaan melatih timnas U-22 Indonesia.

Sebelumnya Indra sudah menukangi Skuad Garuda di SEA Games 2019.