Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Alhamdulillah pertandingan kali ini berjalan dengan selamat," kata Samsul Jais dalam konferensi pers usai pertandingan.
"Terima kasih untuk bapak SBY sebagai pembina, pendiri yang tak bosan-bosan memberikan motivasi kepada semua pemain," imbuhnya.
Lebih lanjut, Jais menilai faktor psikologis menjadi hal yang krusial dalam laga penting kali ini selain faktor teknis seperti servis dan finishing.
"Pertandingan kali ini kami memiliki strategi power diservis dan kuat di finishing," ucap Jais menjelaskan.
"Set pertama kita sempat ketinggalan dan menang, set kedua tim kami bisa mendikte STIN BIN."
"Memasuki set ketiga mereka bangkit, set keempat kita ketinggalan."
"Poin-poin menjelang 20 kembali bahwa kemenangan psikologis, mental baik secara individu atau tim menjadi penting," imbuhnya.
Mantan pelatih timnas voli putra Indonesia tersebut merasa tekanan tidak mempengaruhi para pemainnya di lapangan.
"Kita sudah terbiasa dengan preasure lawan," kata Samsul Jais menambahkan.
"Kami sudah antisipasi, bayangan saya silahkan GOR ini dipenuhi suporter lawan, anggap aja mereka kasih support ke kita."
"Meskipun mereka datang satu GOR tetap mereka cuma enam," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Final Four Proliga 2023 - Jakarta Bhayangkara Presisi Dominan, Surabaya BIN Samator Jadi Korban