Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya pikir kami bermain bagus melawan Uzbekistan," kata juru taktik asal Korea Selatan itu dikutip Bolasport.com dari PSSI.
Baca Juga: Kapten Timnas U-20 Indonesia Bawa Kabar Baik dari Piala Asia U-20 2023
"Dalam hal kualitas pertahanan, saya berikan apresiasi tersendiri kepada pemain yang bisa mengakhiri pertandingan tanpa kebobolan."
"Untuk memenangkan pertandingan, seluruh tim harus menjadi satu selama 90 menit.
"Kami tidak bisa membawa beberapa pemain penting untuk turnamen ini, tapi performa pemain kami sudah bagus di grup ini."
"Saya pikir kami bermain cukup bagus melawan tim tuan rumah."
"Seperti yang kalian lihat, para pemain Uzbekistan secara fisik lebih besar dari para pemain kami."
"Kondisi ini cukup menyulitkan."
"Fisik adalah kekurangan kami," ujarnya.
Usai tersingkir timnas U-20 Indonesia akan bersiap untuk kembali mentas di Piala Dunia U-20 yang menurut jadwal digelar Mei mendatang.
Sebagai informasi, meski tak lolos dari fase grup, timnas U-20 Indonesia dipastikan akan tetap tampil di Piala Dunia U-20 2023 usai mendapat slot sebagai tuan rumah.
Para pemain sementara akan kembali ke klub masing-masing untuk beristirahat sebelum kembali menjalani pemusatan latihan (TC) kembali.