Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Uzbekistan Puji Kecerdasan Shin Tae-yong Usai Taktiknya Terbaca Sejak sebelum Laga

By Matius Nico Henrikus - Rabu, 8 Maret 2023 | 12:15 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat bertanding dalam laga Turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (21/2/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kami bermain dengan taktik 3-4-3."

"Nampaknya pelatih lawan sudah cukup mempersiapkan diri untuk pertandingan ini," ujarnya.

Baca Juga: Penyesalan Shin Tae-yong usai Timnas U-20 Indonesia Tersingkir di Piala Asia U-20 2023

Dengan tanpa gol saat menghadapi timnas U-20 Indonesia, Uzbekistan untuk pertama kalinya gagal mencetak gol di pertandingan Piala Asia U-20 2023.

Sebelumnya mereka menang 2-0 atas Suriah dan 1-0 atas Irak.

Meski gagal menembus lini belakang timnas U-20 Indonesia, Ravshan Khaydarov juga menilai lini depan skuad Garuda Nusantara tak bisa berbuat apa-apa di laga itu. 

"Saya tidak bisa mengatakan bahwa kami bekerja keras di pertahanan," kata Ravshan.

"Kebanyakan waktu kami dihabiskan untuk menyerang."

"Untuk alasan ini, saya dapat menekankan bahwa alih-alih 5 bek, pemain sayap telah menjadi gelandang," ujarnya.

Kendati tak menurunkan pemain utamanya, Ravshan Khaydarov menegaskan Uzbekistan sebenarnya tetap berambisi mencuri poin penuh dari timnas U-20 Indonesia.