Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Liga 1 2022/2023: Persib dan Persija Kompak Tersandung, Kans Juara Masih Ada?

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 8 Maret 2023 | 20:37 WIB
Bek asing Persik Kediri, Anderson Do Nascimento Carneiro (kanan), sedang merebut bola yang dikuasai striker Persib Bandung bernama David Da Silva (kiri) dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Namun sayang, Borneo FC justru berhasil menciptakan dua gol tambahkan via Terens Puhiri (80') dan Matheus Pato (87').

Kegagalan ini pun membuat Persija dan Persib masing-masing tertahan di peringkat kedua dan ketiga klasemen sementara Liga 1 2022/2023.

Persib mengemas 52 poin dari 27 laga, sementara Persija membukukan 51 poin dengan laga yang sama.

Kedua kesebelasan gagal memangkas jarak poin dari PSM Makassar di puncak yang mengatongi 62 poin dari 28 laga.

Jarak poin Persib dari PSM kini menjadi sepuluh poin, sedangkan Persija sebelas poin.

Itu artinya, peluang Persija dan Persib dalam perebutan gelar juara Liga 1 musim ini semakin sulit.

Dengan sama-sama menyisakan tujuh laga termasuk laga tunda, potensi poin maksimal yang diraup Persib adalah 73.

Begitu pula Persija, tim besutan Thomas Doll hanya berpeluang mendapat tambahan poin maksimal 72.

Persib dan Persija pun berharap PSM Makassar paling sedikit terpeleset dua kali dalam sisa enam pertandingan.

Ini tentu bukan perkara mudah mengingat PSM sedang tampil konsisten dengan mencatatkan delapan kemenangan beruntun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P