Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persebaya Surabaya menyumbang 3 nama yakni Andre Octaviansyah, Muhammad Salman Farid dan Brylian Aldama.
Sama halnya juga dengan PSIS, yang terdiri dari Yofandani Damai, Fathul Ihsan dan Muhammad Bahril Fahreza.
Bahril Fahreza merupakan eks timnas U-19 Indonesia pada 2020 lalu yang sempat TC ke Kroasia bersama Shin Tae-yong.
Saat itu ia bermain sebagai striker, sementara di PSIS Semarang ia bermain sebagai bek kiri.
Baca Juga: Persib Bandung Takluk dari Persik Kediri, Luis Milla Anggap Jadi Laga yang Terburuk
Satu pemain dengan nama cukup asing yakni pemain Arema FC, yakni Seiya Da Costa Lay.
Seiya Da Costa memiliki darah keturunan dari tiga negara berbeda, yakni Jepang, Portugis dan China.
“Bukan Brasil, tapi saya memiliki keturunan Portugis. Jadi da Costa itu dari Portugis,” ujar Seiya da Costa Lay saat diperkenalkan Arema FC 2021 lalu.
“Saya dari kecil sudah jadi orang Indonesia. Jadi (kalau ada kesempatan perkuat timnas) saya pilih Indonesia,” tambahnya.
Indra Sjafri belum memanggil pemain-pemain reguler di Liga 1.