Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Caranya yakni dengan memberikan sambutan hangat kepada para kontestan yang datang ke Indonesia.
Baca Juga: Pelatih Persis Solo Waspadai Eks Pemain Persib Persija Jelang Kontra RANS Nusantara
"Karena kita dikenal sebagai bangsa yang ramah."
"Maka kita tunjukan kita menerima tamu siapapun saja yang datang dari berbagai negara baik itu timnas maupun para pendukung, para suporter," tuturnya.
Sementara itu, rencananya ada enam venue yang diajukan Indonesia untuk Piala Dunia U-20 2023.
Rinciannya yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung).
Kemudian ada Stadion Manahan (Surakarta), Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali), dan Stadion Jakabaring (Palembang).
Baca Juga: Shin Tae-yong Punya PR Besar Menuju Piala Dunia U-20 2023
Namun kabar terakhir menyebut jika ada kemungkinan dua dari enam stadion tersebut dicoret.
Kabar ini diungkapkan oleh langsung oleh Erick Thohir.
"Ketika kemarin rapat antara saya, dan wakil Ketum serta Exco (PSSI), kemudian ada wakil FIFA juga, katanya FIFA akan mengirim lagi delapan orang untuk pengawasan," kata Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com (8/3/2023).
"Di situ disampaikan bahwa FIFA punya hak mencoret dan itu pernah kejadian di Peru ketika tidak siap," tuturnya.