Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Pada set kedua tekanan mulai berkurang, set ketiga lawan mulai kehilangan percaya diri, justru kita punya keyakinan lebih," ujar Agus.
Meski begitu, nasib STIN BIN untuk lolos ke grand final juga harus bergantung kepada hasil pertandingan antara Jakarta Bhayangkara Presisi dan Jakarta LavAni Allo Bank yang akan bertanding pada Jumat (10/3/2023).
Kekalahan Bhayangkara Presisi tentu semakin membuka peluang STIN BIN untuk lolos ke partai puncak.
LavAni sendiri minimal hanya membutuhkan satu poin saja atau kekalahan 2-3 dari Bhayangkara Presisi untuk melaju ke grand final.
"Sebenarnya sama-sama punya peluang STIN BIN dan Bhayangkara Presisi, dua klub terakhir yang memperebutkan satu tempat ke final, tinggal nanti perhitungan menang dan rasio set," ujar Agus menjelaskan.
Kemenangan tentu diusung STIN BIN untuk lolos ke partai pamungkas walau dengan status tim pendatang baru.
Terakhir, STIN BIN wajib meraih kemenangan telak atas Jakarta LavAni untuk memenuhi misi mereka pada hari Minggu (12/3/2023).
"Kami berharap masuk ke grand final," kata Agus.