Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Mereka kembali dari Uzbekistan. Mereka lakukan perjalanan pulang yang sangat lama dari Uzbekistan."
"Mereka harus melakukan penerbangan dari Uzbekistan menuju Korea Selatan, tujuh jam dan 14 jam dari Korea ke Jakarta," lanjutnya.
Tentunya kembalinya delapan pemain tersebut jadi kabar gembira bagi Thomas Doll jelang laga melawan Persik Kediri.
Menurutnya, para pemain yang kembali dari timnas U-20 Indonesia sudah dalam kondisi siap tempur.
"Dan sekarang mereka telah kembali bersama kita. Kita sangat merindukan banyak pemain," ujar Thomas Doll.
"Dan kamu tidak melihat mereka di laga terakhir juga saat bermain di luar kandang."
"Sekarang saya sangat senang dengan anak-anak muda kita (yang baru kembali dari timnas U-20 Indonesia), mereka telah kembali dan kita akan melihat mereka dalam kondisi yang sangat siap untuk kita pada pertandingan besok," tutup Thomas Doll.