Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Penalti Erling Haaland Bawa Man City Kembali Pepet Arsenal

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 12 Maret 2023 | 02:34 WIB
Erling Haaland tentukan kemenangan Manchester City atas Crystal Palace lewat gol dari titik putih di penghujung pertandingan. (BEN STANSALL/AFP)

Harapan Manchester City kembali menyala pada menit ke-76 setelah mereka mendapatkan penalti setelah Guendogan dijatuhkan Michael Olise di kotak terlarang. 

Erling Haaland yang maju sebagai eksekutor melaksanakan tugasnya dengan sangat baik. 

Ia menaklukkan Guaita dengan eksekusi penalti menggunakan kaki kirinya. 

Haaland nyaris menambah golnya pada menit ke-83, kalau saja tandukannya tidak mengirim bola terlampau tinggi. 

Crystal Palace pun tidak langsung lempar handuk. 

Kembali penyerang mereka, Wilfried Zaha, mencoba menghidupkan harapan tim satu menit kemudian. 

Namun, tembakan kaki kanannya pun sanggup diblok sebelum berbuah gol ke gawang skuad Pep Guardiola. 

Tidak ada gol balasan tercipta dari Crystal Palace, atau gol tambahan dari Manchester City

Erling Haaland dkk untuk sementara menempel Arsenal dengan margin poin hanya dua angka di klasemen. 

Crystal Palace 0-1 Manchester City (Erling Haaland 78'-pen)

Susunan pemain Crystal Palace dan Manchester City

Crystal Palace (4-2-3-1): 13-Vicente Guaita; 17-Nathaniel Clyne (2-Joel Ward 71'), 16-Joachim Andersen, 6-Marc Guehi, 3-Tyrick Mitchell; 8-Albert Lambi Sokonga, 4-Luka Milivojevic (29-Naouirou Ahamada 61'); 7-Michael Olise, 9-Jordan Ayew (22-Odsonne Edouard 80'), 15-Jeffrey Schlupp (10-Eberechi Eze 80'); 11-Wilfried Zaha 

Pelatih: Patrick Vieira

Manchester City (4-2-3-1): 31-Ederson; 5-John Stones (2-Kyle Walker 89'), 25-Manuel Akanji, 3-Ruben Dias, 6-Nathan Ake; 16-Rodri, 8-Ilkay Guendogan; 47-Phil Foden (19-Julian Alvarez 59'), 20-Bernardo Silva (17-Kevin De Bruyne 79'), 10-Jack Grealish; 9-Erling Haaland

Pelatih: Pep Guardiola

Wasit: Robert Jones 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P