Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada laga itu, Persib Bandung menang 3-1 atas Persebaya Surabaya.
Lalu pada akhir putaran pertama Liga 1 2022-2023, Ciro Alves membuka keunggulan dari Persib saat menang 2-1 atas Persebaya.
Tentu, catatan bagus punya kemungkinan untuk berlanjut pada laga besok.
Pasalnya, skuat Pangeran Biru bakal berkunjung ke markas Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (13/3/2023).
Apalagi, Persebaya punya catatan negatif pada empat pertandingan terakhir.
Persebaya masih mengalami puasa kemenangan dalam beberapa laga terakhir, rinciannya adalah tiga kekalahan dan satu hasil imbang.
Baca Juga: Joko Susilo Rahasiakan Target Arema FC di Liga 1 2022-2023
Eks penyerang timnas U-20 Brasil tersebut angkat suara jelang pertemuannya menghadapi tim kebanggaan Kota Pahlawan.
Menurutnya, laga menghadapi Persebaya bakal jadi pertandingan yang ketat untuk timnya.
"Saya mengerti saat ini, Persebaya adalah tim yang sering saya temui," ujar Ciro Alves pada jumpa pers sebelum laga pada Minggu (12/3/2023).