Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seleksi Audisi Umum PB Djarum 2023 Akan Digelar Juli di Kudus

By Delia Mustikasari - Kamis, 16 Maret 2023 | 00:05 WIB
12 atlet yang lolos karantina Djarum Beasiswa Bulu Tangkis berpose di depan GOR Djarum Jati, Kudus. (DJARUM FOUNDATION)

Salah satu dorongan semangat juga diungkapkan Keiko Na’chelle Sahe. Berkat usaha dan latihan keras yang dijalaninya, Keiko berhasil bergabung dengan PB Djarum melalui Audisi Umum tahun lalu.

Ia mengatakan bahwa selama menjalani proses pembinaan empat bulan terakhir di asrama PB Djarum, ia mendapatkan berbagai pelajaran dan metode pelatihan yang sangat baik.

Selain rutin melakukan latihan fisik dan teknik, para pelatih PB Djarum juga banyak memberi motivasi yang memacu semangatnya menjadi atlet berprestasi.

"Saya senang sekali karena selama di asrama banyak belajar teknis dan juga non teknis yang sangat berguna untuk saya," kata Keiko.

"Walaupun sudah lama tidak bertemu dengan orangtua, tetapi di sini saya mendapat keluarga baru yang selalu mendukung supaya saya bisa meraih cita-cita sebagai atlet bulu tangkis yang saya inginkan," tutur Keiko.

Untuk mengikuti Audisi Umum PB Djarum 2023, para calon peserta dapat mendaftarkan diri secara daring melalui laman https://pbdjarum.org/klub/beasiswa-bulutangkis/ yang telah dibuka mulai 15 Maret 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P