Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

All England Open 2023 - 'Rasanya Gila', Rehan/Lisa Buka Titik Balik Kemenangan Dramatis Menuju Semifinal

By Nestri Y - Jumat, 17 Maret 2023 | 19:38 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, berpose setelah memastikan diri ke semifinal All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Jumat (17/3/2023). (PP PBSI)

"Terima kasih untuk Allah SWT atas rezekinya buat saya dan Lisa juga terima kasih untuk orang tua kami yang selalu mendoakan kami," ucap Rehan.

Baca Juga: Hasil All England Open 2023 - Momen Epic Curi 6 Poin Beruntun, Rehan/Lisa Revans atas Wakil Jepang

Kemenangan hari ini jelas menandai keberhasilan Rehan/Lisa revans atas Yamashita/Shinoya.

Mereka pernah kalah dari pasangan ranking ke-18 dunia itu ketika berhadapan di babak 32 besar Indonesia Masters 2023 (16-21, 18-21).

Rehan/Lisa pun mengungkap bagaimana cara menemukan celah lawan di poin genting dengan cara tak terduga sedemikian rupa.

"Kami dengan lawan memang punya permainan tipe yang sama, kami beradu kuat tadi di pertandingan hari ini. Kami pernah bertemu di Indonesia Masters, jadi kami tahu kekuatan mereka seperti apa," ucap Rehan. 

"Di poin-poin terakhir itu saya hanya tinggal menahan fokus saja dan mengambil bola setengahnya. Saat mengejar (ketertinggalan), poin kami semua dari situ," jelas Rehan.

Putra legenda bulu tangkis Indonesia, Tri Kusharjanto, itu juga mengakui bahwa ia dan Lisa sukses memanfaatkan konsentrasi lawan yang mulai goyah saat mereka satu demi satu mempertipis jarak skor.

"Beruntung lawan di momen itu juga fokusnya agak goyah, jadi saya coba mempercepat permainan. Alhamdulillah bisa menang hari ini," aku pemain 23 tahun itu.

Sementara itu, Lisa mengungkapkan bahwa ia sebenarnya sempat tegang dalam kedudukan skor yang ibaratnya sudah hampir sangat menentukan siapa pemenangnya karena posisi mereka tertinggal jauh.