Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Saka Borong 2 Gol, Arsenal Pesta Besar Lawan Crystal Palace

By Sri Mulyati - Minggu, 19 Maret 2023 | 22:57 WIB
Winger Arsenal, Bukayo Saka (kiri), merayakan gol yang ia cetak ke gawang Crystal Palace pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Emirates, Minggu (19/3/2023). (JUSTIN TALLIS/AFP)

Tim tamu bahkan membuat Aaron Ramsdale ekstra waspada menit ke-16.

Odsonne Edouard mendapat umpan matang dari Jeffrey Schlupp dan ia tinggal mengalahkan Ramsdale untuk membawa timnya memimpin.

Akan tetapi, tendangan Edouard begitu lemah sehingga Ramsdale tidak kesulitan untuk menangkapnya.

Dua menit berselang, Arsenal akhirnya mendapat kesempatan emas pertama untuk mencetak gol.

Tendangan melambung Bukayo Saka berubah arah, tetapi Martin Odegaard mampu menyambarnya dengan kaki kiri.

Usaha Odegaard masih bisa digagalkan oleh Joe Whitworth yang melakukan penyelamatan terbaiknya.

Gol yang dinanti oleh Arsenal baru datang pada menit ke-28.

Baca Juga: Dampak Taktik Potter, Pemain Chelsea Harus Rela Jadi Cadangan Abadi

Ben White merangsek hingga depan kotak penalti Arsenal dan memberikan umpan ke Bukayo Saka.

Saka mengirim umpan lambung yang diterima dengan baik oleh Gabriel Martinelli di sisi kanan gawang Crystal Palace.