Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dikebut, Naturalisasi Justin Hubner Cs Disetujui oleh Komisi III DPR, Besok Langsung Disidangkan Paripurna

By Abdul Rohman - Senin, 20 Maret 2023 | 17:15 WIB
Suasana Rapat DPR RI Komisi III membahas proses naturalisasi Justin Hubner, Ivar Jenner, Rafael Struick, Jarome Anthony Beane Junior di Gedung DPR Nusantara 1, Senayan, Jakarta, Senin (20/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pada Selasa (21/3/2023) pukul 10.00 WIB, Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, dan Jerome Anthony Beane, akan disidangkan dalam Rapat Paripurna DPR ke-19 masa persidangan IV 2022-2023.

Sebelumnya, empat nama yang disebut di atas juga sudah disetujui oleh Komisi X DPR untuk dinaturalisasi, Senin (20/3/2023).

Baca Juga: Terlanjur Cinta Indonesia, Pemain Terbaik Liga 1 2019 Blak-blakan Minta Dinaturalisasi

Dalam rapat ini, Rafael Struick dan Ivar Jenner menghadap Komisi X DPR RI secara virtual.

Sedangkan Jerome Anthony Beane datang secara langsung dan ditemani oleh pengurus Perbasi.

Jerome Anthony Beane terlihat mengenakan kemeja putih yang dibalut jaket.

Untuk Justin Hubner terpantau mangkir.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P