Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penjualan Manchester United Bisa Pecahkan 2 Rekor Termahal dalam Sejarah Olahraga

By Ivan Rahardianto - Rabu, 22 Maret 2023 | 13:00 WIB
Para pemain Manchester United merayakan gol Bruno Fernandes ke gawang Fulham pada perempat final Piala FA 2022-2023. (TWITTER.COM/B_FERNANDES8)

Sebelumnya, sudah ada Chelsea dan Klub NFL (National Football League), Denver Broncos, dengan rekor penjualan paling mahal.

Baca Juga: Pasrah soal Mason Mount, Chelsea Bidik Eks Gelandang Man United Jadi Pengganti

Chelsea dibeli oleh Todd Boehly dengan mahar sebesar 4,5 miliar pounds atau setara Rp84 triliun pada tahun 2022.

Menurut laporan The New York Times yang dinukil BolaSport.com, angka sebesar itu menjadi pengambilalihan termahal dalam sejarah olahraga.

Sementara Broncos, dibeli oleh Keluarga Walton-Penner yang dipimpin oleh Rob Walton, dengan biaya sebesar 3,8 miliar pounds atau setara Rp71 triliun pada tahun 2022.

Baca Juga: Man United Butuh Gelandang Baru, Erik ten Hag Minta Eks Liverpool Berkhianat

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P