Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Solusi Joko Susilo Menaikkan Mental Pemain Arema Jelang Lawan Borneo

By Reno Kusdaroji - Kamis, 23 Maret 2023 | 11:00 WIB
Gelandang Arema FC, Rizky Dwi Febrianto, sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-31 Liga 1 2022 di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Itu yang kami tanamkan.

"Kuncinya dengan kerja keras motivasi dan teamwork," ujarnya.

Meski kalah dari sisi statistik tapi dari segi head to head Arema FC cukup unggul.

Pada lima pertemuan terakhir Arema FC Vs Borneo FC sejak Liga 1 2021, Singo Edan sebetulnya jarang kalah dari Pesut Etam.

Bila dilihat dari head to head di lima laga terakhir, Arema FC hanya menelan satu kali kekalahan.

Kekalahan itu diterima pada putaran pertama Liga 1 2022 bulan Juli tahun lalu dengan skor pahit 3-0.

Saat itu, Arema FC dipermalukan Borneo FC dalam laga perdana Liga 1 2022 di Stadion Segiri, Samarinda.

Kendati begitu, Arema FC pada pertemuan sebelumnya tak pernah kalah dari Borneo FC bahkan menang dua kali dalam 5 pertemuan terakhir.

Sedangkan sisanya, Arema FC meraih hasil seri dari Borneo FC.

Baca Juga: Laga Lawan Dewa United Jadi Langkah Awal Joko Susilo Wujudkan Target Arema

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P