Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Swiss Open 2023 - Lolos dari Pemulangan Paksa, Rapor Juara Dunia Ganda Putra di Eropa Tetap Merah
Sempat kecolongan satu angka, smes keras Fikri menyudahi gim pembuka dengan kemenangan 21-8 untuk pasangan Indonesia.
Berlanjut ke gim kedua, Bagas/Fikri membuka poin pertama dari serangan sporadis lawan yang berakhir di dinding net. Mereka menambah dua angka lagi menjadi 3-0.
Namun keunggulan itu mampu disamakan Lee/Yang yang bahkan memimpin atas Bagas/Fikri pada 5-4.
Serangan-serangan yang terus disarangkan Bagas/Fikri kembali membalikkan kedudukan menjadi 7-6 untuk keunggulan mereka.
Setelah itu kejar-kejaran angka terjadi hingga skor tetap seimbang sampai skor 10-10.
Sayangnya, dropshot Bagas yang terlalu lemah memberikan keuntungan untuk lawan memimpin 11-10 pada interval gim kedua.
Selepas jeda, Bagas/Fikri masih kesulitan untuk mengejar ketertingglan setelah lawan makin menjauh dengan selisih enam angka pada 18-12.
Kesalahan-kesalahan elementer cukup banyak dilakukan Bagas/Fikri yang sangat menguntungkan bagi lawan.
Bagas/Fikri akhirnya harus menyerah pada gim kedua dengan skor 15-21 karena pengembalian memanjang dari Bagas yang keluar.