Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut laporan Transfermarkt yang dinukil BolaSport.com, The Gunners bisa mendapatkan uang sebesar 74 juta euro atau setara Rp1,2 triliun dari penjualan 7 pemain di atas.
Uang sebanyak itu akan digunakan oleh Arsenal untuk membangun skuad yang mampu bertarung di berbagai kompetisi di musim depan.
Khusus untuk Kieran Tierney, eks Celtic tersebut hanya menjadi ban serep di lini belakang Arsenal.
Pasalnya, Mikel Arteta lebih suka memasang Oleksandr Zinchenko sebagai bek kiri di Arsenal.
Zinchenko pun berhasil membayar kepercayaan Arteta dengan penampilan yang solid dan lugas di lini belakang Arsenal.
Baca Juga: 4 Pemain Chelsea yang Bisa Ikut Thomas Tuchel Gabung Bayern Muenchen
Mantan pemain Man City tersebut juga berhasil mendulang 2 assist dari 21 penampilannya di Liga Inggris 2022-2023.
Maka dari itu, penampilan yang solid dari Zinchenko membuat Arsenal siap melego Tierney.
Menurut laporan Transfermarkt yang dinukil BolaSport.com, Tierney punya harga pasar sebesar 25 juta euro (sekitar Rp411 miliar).