Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terutama terkait masalah renovasi stadion dan perbaikan infrastruktur.
Jika melihat kondisi terkini di Peru, negara tersebut bisa dibilang tak memiliki peluang besar untuk menggantikan Indonesia selaku tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Selain Peru, ada dua negara lain yang berpeluang menjadi pengganti Indonesia selaku tuan rumah.
Adapun negara yang dimaksud ialah Qatar dan Argentina.
Qatar baru saja sukses menggelar turnamen Piala Dunia 2022. Secara kapasitas, Qatar telah terbukti memenuhi standar untuk menjadi tuan rumah.
Sementara itu, Argentina terlihat ambisius menggantikan Indonesia sebagai tuan rumah setelah gagal lolos lewat jalur kualifikasi.
Presiden AFA (Asosiasi Sepak Bola Argentina), Chiqui Tapia dilaporkan akan bertemu dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino untuk membahas pengajuan negaranya.
Terlepas dari negara mana yang akan menggantikan Indonesia, FIFA menegaskan jadwal Piala Dunia U-20 2023 akan berlangsung sesuai rencana.
Rencananya, Piala Dunia U-20 2023 akan berlangsung pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023.
Baca Juga: Update Kabar Tuan Rumah Baru Piala Dunia U-20 2023: Peru Mundur, Qatar Siap, Argentina Paling Niat