Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Adapun Hernandez sendiri bakal kembali membela I Rossoneri setelah absen kala melawan Udinese akibat flu.
Bek asal Prancis tersebut sempat dipasang sebagai gelandang kiri dalam lima kesempatan di Liga Italia.
Sampai saat ini sudah 3 gol dan 3 assist yang dihasilkan oleh Hernandez dari 23 penampilannya di Liga Italia.
"Kunci bagi AC Milan adalah menguasai sisi kiri dengan Theo Hernandez dan Leao," kata Fabio Capello seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
Baca Juga: Nasib Ansu Fati Tak Pasti di Barcelona, Begini Tanggapan Xavi Hernandez
"Saya melihat Theo bermain untuk Prancis dan dia membuat perbedaan, sementara Leao dengan bola di kakinya dapat menghadapi pemain lawan."
"Milan harus sangat mewaspadai lini tengah Napoli dan Davide Calabria akan membutuhkan bantuan dari Khvicha Kvaratskhelia," tutur mantan pelatih AS Roma dan Juventus tersebut menambahkan.