Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesan Asnawi Mangkualam untuk Pemain Timnas U-20 Indonesia, Singgung Soal Abroad

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 3 April 2023 | 14:00 WIB
Asnawi Mangkualam saat memggunakan jersey Jeonnam Dragons. (INSTAGRAM/@ASNAWI_BHR)

Baca Juga: 3 Pemain Timnas U-20 Indonesia Mulai Gabung Latihan Skuad Besutan Indra Sjafri Tatap SEA Games 2023

Meski sangat terpukul, kapten skuad Garuda ini melihat jika juniornya tersebut bisa segera bangkit.

Apalagi, mereka masih muda dan karir pemain-pemain ini masih sangat panjang.

Kegagalan ini jadi pengalaman penting untuk menatap turnamen selanjutnya dengan lebih baik.

"Sepak bola Indonesia kembali ke awal seperti bumerang, kesempatan bagi para pemain yang menjanjikan untuk dipercaya oleh tim-tim luar negeri hilang. Tapi para pemain ini masih muda.

"Mereka masih memiliki masa depan. Jika mereka berlatih lebih keras dan mencoba lagi, kesempatan bagus akan datang."

"Sebagai orang Indonesia, hati saya sedih untuk mereka, tapi saya tahu mereka bisa bangkit lagi," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P