Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Kalah dari Persija, Persib Bandung Butuh Bobotoh untuk Bangkit

By Arif Setiawan - Senin, 3 April 2023 | 15:00 WIB
Pemain Persib Bandung, Ciro Alves di laga Derby Panas Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Patriot Chandrabhaga. (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

Lebih lanjut, Teddy menilai kehadiran bobotoh dapat membantu Persib Bandung untuk bangkit.

Seperti yang diketahui, tim asuhan Maung Bandung baru saja menelan kekalahan dalam laga akbar melawan Persija Jakarta pada pekan lalu.

Bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Persib Bandung takhluk dari sang tuan rumah dengan skor 0-2.

Dua gol Macan Kemayoran dicetak oleh Riko Simanjuntak (45+4'), dan Michael Krmencik (72').

Kekalahan Persib dari Persija Jakarta rupanya berbuntut panjang.

Pasalnya, kegagalan meraih tiga poin juga membuat Maung Bandung harus mengubur mimpinya meraih gelar juara Liga 1 2022/2023.

Persib Bandung dipastikan tak akan bisa mengejar PSM Makassar di puncak.

Pasalnya kedua tim terpaut 13 angka.

Baca Juga: Bek Gresik United Jadi Calon Pemain Anyar Persija Jakarta, Benarkah Bocor Lewat Panggilan Timnas U-22 Indonesia?

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla (kanan) dan pemainnya bernama Marc Klok (kiri) sedang menyambut para suporter setelah laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023).