Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih tunggal putri Indonesia, Herli Djaenudin, berharap gelar Spain Masters 2023 menjadi titik balik performa Gregoria Mariska Tunjung.
Gregoria menorehkan catatan manis dengan menjuarai nomor tunggal putri ajang Spain Masters 2023 pada Minggu (2/4/2023) kemarin.
Dalam laga puncak turnamen level super 300 ini, pemain asal Wonogiri, Jawa Tengah itu tampil trengginas menghadapi Pusarla Venkata (PV) Sindhu.
Tampil di Centro Deportivo Municipal Gallur, Spanyol, Gregoria menang telak dua gim langsung atas ratu bulu tangkis India itu 21-8, 21-8.
Herli Djaenudin selaku pelati turut menyambut gembira dan penuh rasa syukur atas keberhasila Gregoria menjuarai Spain Masters 2023.
"Alhamdulilah puji syukur atas pencapaian Gregoria di Madrid ini," kata Herli, melalui pers rilis PBSI yang diterima BolaSport.com.
Lebih lanjut, Herli pun berharap gelar juara ini bisa menjadi titik balik bagi penampilan Gregoria untuk ajang selanjutnya.
"Kemenangan ini merupakan buah perjuangan Gregoria," kata Herli.
"Dari saat dia merasa berada di titik terbawah dan mau berjuang keras untuk membuktikan sehingga pencapaiannya seperti sekarang dengan menjadi juara Madrid Spain Masters 2023," imbuhnya.
Baca Juga: Orleans Masters 2023 - Gregoria Masih Terdaftar, Amunisi Tunggal Putri Indonesia Lebih Banyak