Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Untuk evaluasi, Herli menegaskan bahwa pemain yang menduduki ranking ke-12 dunia tersebut telah menujukkan kemajuan.
Gregoria mampu tampil baik dari pertandingan satu ke pertandingan lainnya, dia juga semakin percaya diri di atas lapangan.
"Performa Gregoria selama di Madrid, dari hari ke hari memang semakin bagus, dia juga semakin tenang dan percaya diri," ucap Herli.
"Walaupun dengan kondisi yang kurang bagus, baik dari kesehatan maupun kondisi fisiknya karena harus mengikuti tiga turnamen beruntun.
"Tapi, keinginan tak mau kalahnya itu sangat luar biasa, bisa saya katakan performa Gregoria makin baik, terutama percaya dirinya semakin bagus," imbuhnya.
Rasa percaya diri itu secara tidak langsung membawa Gregoria mampu menunjukkan mentalitas yang kuat dan pantang menyerah.
Dia juga tidak panik ketika menghadapi masa-masa kritis dalam sebuah pertandingan penting seperti pada babak kedua.
"Dari segi mentalitas, fisik, dan juga tekniknya meningkat, ini tentu sangat menggembirakan," ucap Herli.
"Dia tak panik saat berada di poin-poin kritis, termasuk saat ketinggalan 17-20 di gim ketiga dari Kim Ga Eun asal Korea Selatan di babak kedua," imbuhnya.
Untuk Orleans Masters 2023 yang dilangsungkan sepanjang pekan ini, Herli memastikan bahwa Gregoria akan mundur guna menjaga kondisi fisiknya.