Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, masa peminjaman bek asal Portugal tersebut di Bayern Muenchen tidak berjalan sesuai keinginan.
Die Roten pun kabarnya tidak bersedia untuk membeli jasa Cancelo secara permanen.
Artinya, Cancelo kemungkinan besar akan kembali ke Manchester City setelah kontrak peminjamannya habis pada 30 Juni 2023 mendatang.
Padahal, keberadaan bek berusia 28 tahun tersebut saat ini sudah tidak diinginkan oleh pelatih Manchester City, Pep Guardiola.
Terlebih lagi, Cancelo sempat bersitegang dengan Guardiola sebelum ia memutuskan hijrah ke Bayern Muenchen.
Baca Juga: El Clasico Panas, Vinicius Semprot Striker Barcelona: Diam Kau!
Barcelona sepertinya hanya mampu mendatangkan Cancelo dengan status pinjaman.
Hal itu dikarenakan Barcelona masih memiliki masalah dengan kondisi keuangan mereka.
Kontrak Cancelo di Manchester City sendiri masih berlangsung hingga 30 Juni 2027 mendatang.
Apabila Barcelona membeli eks bek Valencia secara permanen, maka jelas harganya sangat mahal karena nilai amortisasi yang ditanggung oleh Manchester City sangat tinggi.
Oleh karena itu, skema peminjaman Cancelo dengan opsi pembelian pada akhir musim sepertinya merupakan pilihan paling realistis bagi Barcelona.