Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Amri/Winnya masih menjaga asa usai memperkecil ketertinggalan tiga angka.
Namun Yee/Lee langsung menutup gim pertama dengan selisih kemenangan empat angka atas Amri/Winny pada 21-17.
Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2023 - Adnan/Nita Tundukkan Peraih Perak Olimpiade asal Malaysia
Berlanjut ke gim kedua, Amri/Winny masih kesulitan untuk keluar dari tekanan usai tertinggal dulu pada 1-4.
Namun mereka mulai tampil lepas juga dibantu dengan kesalahan lawan, Amri/Winny bangkit untuk membalikkan keadaan menjadi 6-4.
Akan tetapi perolehan poin Amri/Winny justru berhenti di angka enam.
Ye/Lee kembali memimpin usai mencetak tujuh angka beruntun menjadi 11-6 pada interval gim kedua.
Selepas jeda, pasangan Taiwan itu makin sulit dikejar saat Amri/Winny harus tertinggal delapan angka pada 10-18.
Smes keras dari Winny yang hanya menabrak net akhirnya memberikan keuntungan lawan untuk mencatatkan match point dengan skor 12-20.
Amri/Winny sempat membalas satu poin namun mereka gagal mengembalikan smes menyilang lawan yang menandai berakhirnya laga.
Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2023 - Sukses Revans, Lanny/Ribka Pulangkan Unggulan Kesatu