Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Apalagi, Ten Hag mengawali dua laga Liga Inggris pertamanya dengan kekalahan dan harus kehilangan Cristiano Ronaldo pada awal musim.
Meski begitu, kesabaran klub berbuah hasil karena perubahan betul-betul terjadi.
Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Manchester United saat ini sudah mengumpulkan 17 kemenangan di kasta teratas Liga Inggris.
Jumlah tersebut lebih banyak dari yang dikumpulkan Setan Merah sepanjang musim lalu.
Musim sebelumnya, Marcus Rashford hanya mengumpulkan 16 kemenangan dalam 38 laga.
Catatan kemenangan Manchester United pada musim ini masih berpeluang bertambah.
Baca Juga: Liverpool Vs Arsenal - Demi Menang, Arteta Bohongi Klopp soal Timnya
Ten Hag masih harus mengawal anak asuhannya dalam sembilan laga sisa.
Akan tetapi, pelatih asal Belanda itu tidak boleh terlalu jemawa mengingat tim asuhnnya masih harus memperebutkan posisi empat besar.
Pencapaian tersebut akan mengobati kegagalan klub tampil di Liga Champions musim ini.
Perubahan yang dibawa Ten Hag ke Stadion Old Trafford memang sudah tampak nyata.
Puasa gelar Setan Merah yang sudah berlangsung selama lima musim akhirnya terhenti.
Trofi Piala Liga Inggris menjadi gelar pertama yang dipersembahkan Ten Hag di klub barunya.