Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain yang menjadi tumbal kemenangan Persebaya Surabaya atas Arema FC, Brylian Aldama mengucapkan terima kasih kepada The Jakmania.
Brylian Aldama terpaksa menjadi tumbal kemenangan Persebaya atas Arema pada babak pertama.
Bermain di Stadion PTIK Jakarta pada Selasa (11/4/2023), Brylian Aldama ditarik keluar pada menit ke-36 usai bertubrukan dengan pemain Arema.
Pemain berusia 21 tahun itu pun akhirnya ditarik keluar karena mengalami permasalahan pada lututnya.
Ia digantikan oleh Muhammad Iqbal, pergantian pemain tersebut terbukti sukses besar.
Masuknya Muhammad Iqbal membuat aliran bola ke lini serang lebih bervariasi.
Iqbal pun mencetak gol kemenangan Bajul Ijo atas Arema FC pada menit ke-79.
Bermula dari umpan Ze Valente menuju tiang jauh, Ahmad Nufiandani berhasil menyambut bola memberikan umpan pada rekannya yang berada tepat di depan kotak penalti.
Iqbal yang ada di tempat yang tepat berhasil melepaskan sundulan yang terarah dan tak dapat diamankan oleh kiper Teguh Amiruddin.
Baca Juga: Hampir Buyarkan Kemenangan Persebaya, Aji Santoso Bela Catur Pamungkas yang Beri Penalti ke Arema