Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alhasil, suporter Persija pun melakukan hal yang sama demi balas budi.
"Thanks The Jak," tulis Brylian Aldama dalam Instastory media sosial miliknya, @brylianaldamaa.
Sementara itu, Aji Santoso selaku pelatih Persebaya pun juga mengapresiasi kawalan yang dilakukan The Jakmania.
"Malam ini saya sangat bahagia sekali, Persebaya mendapat poin tiga, yang sangat penting sekali dari sekadar pertandingan yaitu sambutan perwakilan The Jakmania yang sangat luar biasa, terimakasih sekali," kata Aji Santoso usai laga.
"Atas nama pelatih, tim, pemain, manajemen, juga masyarakat Surabaya, terutama Bonek -Bonita mengucapkan terimakasih The Jakmania," ujarnya.
Kemenangan ini menjadikan Bajul Ijo berhasil menang atas Arema FC kandang dan tandang musim ini. Sebelumnya, mereka menang 3-2 di Stadion Kanjuruhan (1/10/2022).
Hasil ini juga membawa Bajul Ijo naik ke urutan ketujuh pada klasemen Liga 1 2022-2023 dengan perolehan 49 poin dari 33 laga.
Sementara Arema FC tertahan di urutan ke-11 dengan perolehan 42 poin dari 33 laga.
Baca Juga: Demi Ernando Ari dan Salman Alfarid, Persebaya Kembali Lobi Pelatih Timnas U-22 Indonesia