Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-22 Indonesia Terdiri dari Dua Generasi Patah Hati, Indra Sjafri Tak Pusing soal Chemistry

By Bagas Reza Murti - Senin, 17 April 2023 | 14:00 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, saat menghadiri sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kalau kualitas pemain bagus, chemistry akan cepat. Jadi, saya tidak terlalu khawatir karena pada umumnya pemain-pemain ini ada dua generasi yang bergabung," kata Indra Sjafri.

"Generasi yang gagal tampil di Piala Dunia U20 karena pandemi dan yang gagal karena Piala Dunia U20 dibatalkan kemarin."

"Saya sangat yakin dan optimistis untuk bisa membangun tim," tambahnya.

Indra Sjafri menekankan semua kitu bisa tercapai asal para pemain lengkap terlebih dulu.

Baca Juga: Alasan Indra Sjafri Soroti Otot Pemain Timnas U-22 Indonesia

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, sedang memantau para pemainnya saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/4/2023) malam.

Memang skuad timnas U-22 Indonesia belum juga lengkap pada ujicoba semalam.

Masih ada 4 pemain Persija yang belum bergabung, 2 pemain PSM yang masih merayakan juara serta dua pemain abroad belum gabung.

"Jadi menurut saya dari tanggal 19-29 April itu cukup nanti," kata Indra Sjafri.

"Dengan syarat memang semua pemain sudah masuk."