Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurutnya dengan begini, Muhammad Ferarri dan kawan-kawan masih bisa berkumpul dengan keluarga.
Keluarga para pemain direncanakan barada di Jakarta hingga keberangkatan tim ke Kamboja pada Selasa (25/4/2023).
“Dengan demikian, walaupun mereka tidak pulang kampung, masih bisa bertemu secara langsung dengan keluarga tercinta,” tutur Waketum PSSI.
Sementara itu, pada lebaran kali ini, para pemain sedikit dibebaskan oleh tim pelatih.
Baca Juga: Indra Sjafri Bebaskan Timnas U-22 Indonesia Santap Makanan Khas Lebaran tetapi Ada Syaratnya
Rio Fahmi dan kawan-kawan diperbolehkan menyantap makanan khas lebaran seperti ketupat sayur, opor ayam dan lainnya.
Akan tetapi, Indra Sjafri memberikan syarat kepada para pemain agar tidak makan secara berlebihan.
Pasalnya, setelah lebaran mereka akan menjalani pemeriksaan kondisi tubuh.
Hal ini dilakukan untuk menjaga fisik para pemain agar saat bertolak ke Kamboja sudah dalam kondisi terbaiknya.