Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Ada engga? Coba tolong ditanya selain Bhayangkara FC," ucap Erick Thohir.
Sebelumnya mantan Ketua KOI itu ingin menyatukan pemain timnas U-20 dan U-22 Indonesia ke dalam satu tim.
Sejauh ini hanya Bhayangkara FC saja yang bersedia.
Baca Juga: Tepis Kabar Bergabung ke Persib Bandung, Evan Dimas Kirim Sinyal Bertahan di Arema
Tujuan itu agar para pemain tim Merah Putih bisa merasakan atmosfer kompetisi.
Selain itu, tujuannya agar chemistry para pemain tetap terjaga.
Erick Thohir pun berharap para pemain timnas U-20 dan U-22 Indonesia bisa membela Bhayangkara FC.
Namun jika tidak bisa, maka Erick Thohir tak mempermasalahkan.
"Jadi tidak hanya U-20 saja, U-22 yang belum juga punya tim bisa diprioritaskan gabung Bhayangkara FC," kata Erick Thohir.
"Tapi kalau sudah punya tim, kami tidak bisa memaksa."