Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyerang Timnas U-22 Indonesia Ambil Hikmah Lebaran di Tengah Persiapan SEA Games 2023

By Wila Wildayanti - Sabtu, 22 April 2023 | 18:00 WIB
(Dari kiri ke kanan) Ernando Ari Sutaryadi, Alfeandra Dewangga, Bagas Kaffa, dan sejumlah pemain sedang menjalani sesi latihan timnas U-22 Indonesia di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (21/4/2023) sore. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Bagas bahkan mengaku para pemain sudah sepakat untuk berjuang hingga akhir agar bisa mengakhiri catatan buruk Indonesia di SEA Games.

Diketahui, timnas Indonesia terakhir kali meraih medali emas 32 tahun lalu atau pada 1991.

Dengan begitu, Tim Merah Putih ingin bisa mengamankan medali emas di SEA Games kali ini.

“Kalau target tentunya ingin meraih medali emas dan semua pemain sudah sepakat untuk mendapatkan medali emas,” tuturnya.

Pada ajang ini, tim asuhan Indra Sjafri berada dalam Grup A.

Mereka bergabung dengan tim tuan rumah Kamboja, Filipina, Myanmar, dan Timor Leste.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P