Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Timnas U-22 Indonesia Hanya Bawa 2 Kiper di SEA Games 2023

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 23 April 2023 | 20:30 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri (kanan), sedang berkomunikasi dengan Sudarmadji (kiri) selaku manajer tim di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (21/4/2023) sore. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Menurutnya, jika salah satu kiper mengalami cedera maka bisa mendatangkan pemain baru di posisi tersebut.

Bahkan, tidak ada batas waktu pergantian pemain.

"Tidak ada regulasi, kiper cedera ya diganti kiper."

"Ya boleh (datangkan pemain lain)."

"Tidak ada batas waktunya, pokoknya kalau dia permanen cedera itu boleh dipanggil," kata Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com, Sabtu (22/4/2023).

Baca Juga: Indra Sjafri Putar Otak Kurangi Kiper Timnas U-22 Indonesia, Pasukan Medis Melimpah Siap Dibawa ke SEA Games 2023

Sosok yang menjabat sebagai Dirtek PSSI ini menambahkan jika pemain tersebut adalah mereka yang ada di daftar 50 pemain yang sudah didaftarkan.

Mengacu pada daftar tersebut, maka kiper ketiga yang kemungkinan bisa dipanggil adalah Daffa Fasya dibawa saat uji coba melawan Lebanon.

"Harus dari 50 pemain (yang didaftarkan)."

"Tidak boleh keluar dari 50," ujarnya.