Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Brighton & Hove Albion memberikan perlawanan ketat yang membuahkan hasil imbang 0-0 hingga babak perpanjangan waktu.
Fernandes akhirnya baru diganti pada babak pertama perpanjangan waktu tersebut.
Begitu laga usai, kondisi sang gelandang pun menimbulkan kekhawatiran besar.
Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Manchester United akan segera melakukan pengecekan kesehatan terhadap sang gelandang.
Mereka harus menentukan ketersediaan Fernandes dalam sesi latihan terbaru klub.
Tim berjuluk The Red Devils tersebut masih ditunggu oleh jadwal padat pada akhir musim.
Baca Juga: Kepulangan Lionel Messi ke Barcelona Tak Dapat Restu, 2 Mitra Bisnis Lakukan Penolakan
The Red Devils akan melawan Tottenham Hotspur pada laga lanjutan Liga Inggris, Jumat (28/4/2023) pukul 02.15 WIB.
Laga ini menjadi salah satu duel penting dalam perebutan posisi empat besar klasemen Liga Inggris.