Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Asia 2023 - Beda Jalan Praveen/Melati dan Dejan/Gloria

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 25 April 2023 | 15:43 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, saat melawan Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) pada babak pertama Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023). (TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM)

Dejan/Gloria turut menjadi korban pasangan unggulan keenam ini.

Mereka menyerah dua gim langsung 18-21, 11-21 dari Feng/Huang di perempat final Thailand Masters 2023.

Jika mampu melewati Feng/Huang, langkah Dejan/Gloria akan lebih ringan.

Pasalnya Dejan/Gloria punya catatan kemenangan dengan hampir semua calon lawan mereka untuk setidaknya lolos ke semifinal dan merebut medali.

Pengecualiannya hanya unggulan kelima Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan) dan underdog Chan Peng Soon/Cheah Ye See (Malaysia) yang belum pernah mereka hadapi.

Dejan/Gloria dan Praveen/Melati akan tampil pada sesi malam yang dimulai pada pukul 19.00 waktu setempat atau 22.00 WIB.

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menjadi wakil Indonesia lain yang akan tampil hari ini.

Baca Juga: Jadwal Kejuaraan Asia 2023 - Dibuka Aksi Praveen/Melati, 3 Wakil Indonesia Tampil

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P