Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Gagal Bawa Arsenal Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Tak Layak Dapat Penghargaan Pelatih Terbaik Liga Inggris 2022-2023

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 26 April 2023 | 15:00 WIB
Mikel Arteta kembali dibuat kecewa oleh Arsenal usai bermain seri 3-3 melawan Southampton pada pekan ke-32 Liga Inggris 2022-2023. (TWITTER.COM/STEVE9KS1TV)

Menurutnya, jika sampai Arsenal gagal menjadi juara, Mikel Arteta tak seharusnya mendapatkan penghargaan Pelatih Terbaik Liga Inggris 2022-2023.

Arteta memang menjadi kandidat terkuat bersama Pep Guardiola untuk menyabet penghargaan tersebut.

Hal itu tak terlepas dari keberhasilannya membawa Arsenal terus bersaing mendapatkan titel Liga Inggris hingga memasuki pekan ke-33.

Baca Juga: Man City Vs Arsenal – Keyakinan Pep Guardiola Bungkus Kemenangan di Kandang Sendiri

Namun, Winterburn merasa trofi lebih layak diberikan untuk pelatih yang membawa timnya menjuarai Liga Inggris.

"Biasanya pemenang Liga Inggris yang memenangkan penghargaan pelatih terbaik Premier League musim ini, jadi itu tergantung bagaimana Anda menilainya," kata Arteta seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Star.

"Jika Guardiola memenangkan Piala FA dan mencapai final Liga Champions, dan Arsenal finis kedua dan tidak memenangkan apa pun, maka Arteta seharusnya tidak memenangkan penghargaan itu," tuturnya menambahkan.

Mikel Arteta mempunyai peluang untuk menjauh dari kejaran Man City pada pekan ini.

Pasalnya, Arsenal dan Man City akan saling bentrok di Etihad Stadium, Rabu (26/4/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Baca Juga: Real Madrid Temukan Lawan yang Lebih Bahaya dari Lionel Messi di Abad 21

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P