Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea Aman dengan 39 Poin, Kalah Terus pun Tidak Akan Terdegradasi

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 27 April 2023 | 07:00 WIB
Chelsea kalah tiga kali beruntun di Liga Inggris sejak ditangani lagi oleh Frank Lampard. (TWITTER @SQUAWKA)

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Erling Haaland Pamer Skill Baru, Manchester City Kubur Arsenal di Stadion Etihad

Di edisi 2016-2017, peraih 39 poin juga aman karena yang terdegradasi adalah Hull City (34), Middlesbrough (28), dan Sunderland (24).

Sunderland menempati peringkat 17 di musim 2015-2016 dengan 39 poin sehingga mereka masih di atas Newcastle United (37), Norwich City (34), dan Aston Villa (17).

Di edisi 2014-2015, Newcastle United bisa berada di posisi ke-15 dengan raihan 39 poin.

Ketika itu yang terdegradasi adalah trio Hull City (35), Burnley (33), dan Queens Park Rangers (30).

Pada 2013-2014, tim peraih 39 poin malah akan berada di posisi ke-14, empat tangga di atas zona maut.

Waktu itu tiga tim yang terdepak adalah Norwich City (33), Fulham (32), dan Cardiff City (30).

Tiga tim degradasi pada 2012-2013 adalah Wigan Athletic (36), Reading (28), dan Queens Park Rangers (25).

Sunderland yang mengumpulkan 39 poin aman di posisi ke-17.

Bolton Wanderers (36), Blackburn Rovers (31), dan Wolverhampton Wanderers (25) terdegradasi pada musim 2011-2012.

Tim peraih 39 poin ketika itu akan menempati peringkat 16.

Kejadian terakhir di mana tim yang mengoleksi 39 poin terdegradasi adalah pada musim 2010-2011.

Ketika itu Birmingham City kalah bersaing dengan Wolverhampton Wanderers yang mengumpulkan 40 poin untuk menempati posisi ke-17.  

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P