Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diuntungkan Istirahat Lebih Lama, Timnas U-22 Indonesia Diharapkan Menang Mudah atas Myanmar

By Wila Wildayanti - Senin, 1 Mei 2023 | 22:20 WIB
Gelandang timnas U-22 Indonesia, Beckham Putra Nugraha, melakukan selebrasi seusai membawa kemenangan saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Tentu saja ini dilakukan agar tim Merah Putih nantinya bisa meraih kemenangan dan mengamankan tiga poin penuh dari Myanmar.

Baca Juga: Klasemen Matchday 1 SEA Games 2023 - Thailand dan Kamboja Perkasa, Timnas U-22 Indonesia Jadi Runner-up 

Beckham mengaku persiapan terus dilakukan baik latiihan fisik dan taktikal.

Selain itu, timnas U-22 Indonesia juga mengaku siap menonton pertandingan Myanmar melawan Timor Leste nantinya.

Hal ini tentu saja dilakukan agar saat timnas U-22 Indonesia menghadapi Myanmar nantinya dalam kondisi siap.

“Kondisi semua aman, bagus dan hari ini kita mulai lagi persiapan lawan Myanmar,” kata Beckham Putra.

“Jadi kita harus mempersiapkan sebaik mungkin dan semoga bisa berjalan dengan baik,” ucapnya.

Baca Juga: Kapten Timnas U-22 Indonesia Berikan Doa untuk Ronaldo Kwateh yang Masih Dibalut Cedera

Dengan persiapan yang cukup lama ini, Beckham Putra pun berharap timnas U-22 Indonesia nantinya bisa meraih kemenangan dengan mudah dari Myanmar.

Tentu saja dengan harapan semua pemain bisa memaksimalkan keberuntungan itu dengan baik.

Sehingga skuad Garuda Muda layak meraih tiga poin nantinya.

“Semoga bisa didapatkan kemenangan itu buat timnas U-22 Indonesia,” tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P