Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bedanya, Benfica mengalami kutukan tak akan pernah juara Eropa lagi, sedangkan Barcelona mengalami kutukan sejak ditinggal oleh Lionel Messi pada musim panas 2021.
Dilansir BolaSport.com dari Diario AS, sejak Messi pergi, Barcelona tak pernah lagi mencetak gol dari situasi bola mati.
Barcelona terakhir kali mampu melesakkan perekik pada tanggal 2 Mei 2021 dan hal itu dilakukan oleh Messi.
Kala itu, La Pulga membuat gol perekik tersebut ke gawang Valencia pada laga pekan ke-34 Liga Spanyol 2020-2021.
Baca Juga: Pochettino Identik dengan Tottenham, Ujung-ujungnya bakal Bernasib seperti Potter di Chelsea
Setelah gol tendangan bebas dari Messi itu, Barcelona tak pernah lagi mampu menjebol gawang lawan dari situasi bola mati.
Sebanyak 33 tendangan bebas telah dicatat dalam dua tahun ini tanpa Messi dengan semuanya gagal menjebol gawang lawan.
Barcelona sejatinya tak pernah kekurangan pemain yang punya keahlian untuk menjebol gawang lawan lewat tendangan bebas sejak ditinggal Messi.
Sebut saja Memphis Depay, Pierre Emerick Aubameyang, Marcos Alonso, hingga Raphinha.
Tak satu pun dari nama-namas di atas yang mampu mencetak gol ke gawang lawan dari situasi perekik pasca perginya Messi.